Enak banget bisa bikin ringtone sendiri, gampang banget lagi caranya..heemm
Simak yaaa cara-caranya, abis tuu dipraktekkin sendiri :)
Sebuah aplikasi eksklusif baru telah hadir dan bisa diunduh oleh pemilik perangkat Nokia Lumia, yaitu Ringtone Maker. Aplikasi ini bisa membantu pengguna membuat nada dering yang diinginkan pada smartphone mereka.
Dilansir dari Softpedia, Rabu (5/12/2012), melalui aplikasi ini pengguna bisa memilih nada dering untuk perangkat mereka secara langsung dari perpustakaan musik. Selain itu, aplikasi ini memungkinkan pengguna Lumia "memotong" lagu untuk membuat nada dering yang mereka inginkan.
"Cukup buka aplikasi, pilih lagu MP3 favorit Anda dan simpan sebagai ringtone. Anda juga bisa 'memotong' ringtone sesuka Anda dengan cara mengatur kontrol, sehingga Anda bisa memilih mulai, akhir, dan panjang durasi ringtone tersebut," jelas Nokia.
Aplikasi gratis ini sudah bisa diunduh dan diinstal pada semua Windows Phone 8, termasuk Lumia 920, 820, 810, dan 822. Pengguna bisa menemukan aplikasi itu di dalam Nokia Collection di Windows Store
0 komentar:
Posting Komentar